Rechercher dans ce blog

Jumat, 04 Juni 2021

Deretan Kasus Jebakan Makanan Harga Selangit di Kaki Lima hingga Resto - Okezone News

JAKARTA - Hati – hati membeli makanan di tempat –tempat baru. Selain harus bertaruh masalah rasa, masalah harga pun juga kerap kali tidak sesuai dengan yang diharapkan.

Banyak kasus tidak mengenakkan dari pengunjung resto atau tempat makan kaki lima yang harus membayar harga yang tidak wajar atas makanan yang disantapnya. Berikut daftarnya:

1. Pecel Lele

Mei 2021 beredar video seorang perempuan yang mengeluh soal harga pecel lele yang disantapnya di warung pinggir jalan kawasan Malioboro, Yogyakarta. Perempuan tersebut mempertanyakan harga seporsi pecel lele yang mencapai sebesar Rp20.000. Itupun belum termasuk nasi putih dan lalap yang dibandrol seharga Rp7.000 dan Rp10.000. Perempuan itu mengaku, harga tersebut tidak sesuai dengan yang dibayangkannya.

Baca Juga: Usai Viral PKL Harga Selangit, Warga Ini Bagikan Pecel Lele Gratis untuk Pengunjung Malioboro

2. Harga Gudeg Jogja Bikin Terpana

Seorang wisatawan asal Sumatera yang baru pertama kali datang ke Jogja pada Maret 2021 mengaku kaget setelah ditagih Rp30.000 setelah menyantap nasi Gudeg. Wisatawan tersebut merasa bahwa harga tersebut terlalu mahal. Ia mengira harga yang biasa ditawarkan ada di angka belasan ribu rupiah.

3. Makan Sushi Berdua, Tagihan Rp4,9 juta

Tertarik dengan konsep interior resto yang unik, netizen TikTok memutuskan untuk masuk ke sebuah restoran Jepang yang terletak di sebuah mal di Jakarta Pusat pada Maret 2021. Di akhir kunjungan, netizen tersebut kaget bukan kepalang saat disodorkan tagihan yang mencapai hingga Rp4,9 juta. Padahal, makanan yang disantap hanya beberapa sushi. Belakangan, netizen tersebut mengaku tak tahu kalau restoran Jepang tempatnya bersantap berkonsep fine dining.

4. Warung Kaki Lima, Harga Bintang Lima

Alih-alih melepas lapar dan dahaga setelah lelah menempuh perjalanan mudik menuju Jawa Tengah pada musim Lebaran 2019 lalu, pemudik ini justru harus menelan kekecewaan. Untuk seporsi nasi, kepiting, udang dan cumi serta 2 gelas es teh, pemudik tersebut harus membayar Rp700 ribu. Sementara tempat makan yang ditujunya sendiri bukan tempat makan mewah, melainkan warung tenda sederhana dengan konsep lesehan.

5. Ikan Bakar Fantastis

Satu keluarga kaget setelah melihat struk pembayaran pasca menyantap hidangan laut di salah satu restoran di pinggir pantai Anyer pada 2014. Tak tanggung tanggung, keluarga tersebut harus membayar 1 Juta rupiah untuk menu 1 ikan bakar, cumi, kangkung, baso serta lalapan.

Data tersebut dihimpun oleh Litbang MNC Portal Indonesia (MPI).

Baca Juga: Heboh WN Belanda Menyerobot Lahan di Jakarta Barat

(Ari)

Adblock test (Why?)


Deretan Kasus Jebakan Makanan Harga Selangit di Kaki Lima hingga Resto - Okezone News
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pelesiran ke Hokkaido, Jangan Lupa Cicipi Lima Makanan Populer Ini - BeritaSatu.com

[unable to retrieve full-text content] Pelesiran ke Hokkaido, Jangan Lupa Cicipi Lima Makanan Populer Ini    BeritaSatu.com Pelesiran ke H...