Rechercher dans ce blog

Selasa, 01 Juni 2021

Ini Daftar 7 Makanan Terburuk untuk Tubuh Menurut Peneliti - Detikcom

Jakarta -

Ada banyak makanan yang membahayakan kesehatan tubuh di balik rasanya yang lezat dan bikin nagih. Berikut ini 7 daftar makanan terburuk untuk tubuh menurut peneliti.

Pasti kamu pernah mendengar ungkapan, 'Kamu adalah apa yang kamu makan'. Maksudnya adalah kondisi tubuh kamu tergantung dengan jenis makanan yang dipilih. Sayangnya, ungkapan tersebut masih sering diabaikan.

Percaya atau tidak ada banyak orang yang mengalami gangguan kesehatan yang disebabkan karena pola makan. Karenanya penting untuk memilih jenis makanan setiap harinya.

Bahkan para peneliti telah mengklaim beberapa makanan sebagai makanan terburuk untuk tubuh. Itu karena makanan tersebut mengandung lemak jahat dan terlalu banyak gula, seperti yang dilansir dari Eat This, Not That! (30/05).

Berikut daftar 7 makanan terburuk untuk tubuh menurut peneliti:


1. Keripik Kentang

Ini Daftar 7 Makanan Terburuk untuk Tubuh Menurut PenelitiIni Daftar 7 Makanan Terburuk untuk Tubuh Menurut Peneliti Foto: iStock

Ngemil keripik kentang emang paling enak. Saking enaknya sampai-sampai tak sadar berapa banyak keripik kentang yang dimakan. Namun, sebaiknya mulai kurangi ngemil keripik kentang, karena makanan tersebut tidak menyehatkan.

Menurut Studi New England Journal of Medicine, ngemil keripik kentang bisa menyebabkan kenaikan berat badan secara signifikan. Bahkan efeknya bisa lebih besar daripada minuman manis, daging dan makanan lainnya.

Hal yang sama juga disampaikan oleh The American Heart Association. Disebutkan bahwa keripik kentang mengandung 500 ml natrium dan 1/4 sendok teh garam. Jumlah tersebut
merupakan sepertiga dari total yang harus diasup orang dewasa dalam sehari.

Baca Juga : 7 Efek Buruk Kesehatan Jika Terlalu Banyak Makan Daging

2. Ayam Goreng Tepung

Ini Daftar 7 Makanan Terburuk untuk Tubuh Menurut PenelitiIni Daftar 7 Makanan Terburuk untuk Tubuh Menurut Peneliti Foto: iStock

Ayam goreng tepung merupakan lauk yang paling disukai banyak orang. Namun sayangnya, ayam goreng tepung juga dianggap sebagai makanan terburuk untuk tubuh. Itu karena lapisan tepung yang digoreng dalam minyak panas.

Proses tersebut ternyata dapat mengubah protein yang bergizi pada daging ayam, menjadi makanan yang tidak sehat. Saat menggoreng ayam, makanan tersebut menyerap banyak lemak, sehingga kandungan kalorinya meningkat.

Lebih buruk lagi, jika menggoreng makanan dengan suhu tinggi menggunakan minyak nabati, seperti minyak canola atau minyak jagung. Hal tersebut dapat membentuk lemak trans yang dapat menyebabkan risiko penyakit jantung, kanker dan obesitas.

Menurut Journal Ilmu dan Teknologi Pangan, kulit ayam juga meningkatkan kolesterol jahat yang berkontribusi menyebabkan plak di arteri. Kondisi tersebut membuat tubuh berisiko lebih tinggi terkena penyakit jantung dan stroke.

Adblock test (Why?)


Ini Daftar 7 Makanan Terburuk untuk Tubuh Menurut Peneliti - Detikcom
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pelesiran ke Hokkaido, Jangan Lupa Cicipi Lima Makanan Populer Ini - BeritaSatu.com

[unable to retrieve full-text content] Pelesiran ke Hokkaido, Jangan Lupa Cicipi Lima Makanan Populer Ini    BeritaSatu.com Pelesiran ke H...