Rechercher dans ce blog

Kamis, 10 Juni 2021

Makanan yang harus dikonsumsi untuk mempercepat menurunkan berat badan - Kontan

KONTAN.CO.ID - Jakarta. Olahraga dan diet adalah pasangan tepat untuk menurunkan berat badan. Jika Anda sedang diet untuk menurunkan berat badan, jangan lupa konsumsi makanan berikut ini. Pasalnya, makanan ini mempercepat menurunkan berat badan saat diet.

Melansir Eat This, 28 April 2021, faktanya, diet sederhana dan sehat yang tinggi serat dan rendah gula, pengawet, dan lemak tidak sehat adalah semua yang dibutuhkan untuk menjaga tubuh Anda tetap sehat dan membawa Anda ke tujuan untuk menurunkan berat badan.

Berikut ini makanan terbaik untuk dimakan yang dapat membantu mempercepat menurunkan berat badan.

1. Asparagus

Makanan pertama untuk mempercepat menurunkan berat badan adalah asparagus. Asparagus adalah diuretik alami, sehingga asparagus dapat membantu meredakan kembung dan perasaan tidak menyenangkan lainnya.

Keseimbangan asam amino dan mineral juga dapat membantu meringankan gejala mabuk, menurut sebuah penelitian di Journal of Food Science.

Baca juga: 5 Minuman yang efektif membantu menurunkan berat badan

2. Alpukat

Makanan kedua untuk mempercepat menurunkan berat badan adalah buah alpukat.. Alpukat adalah buah super mengandung dua minyak, linalool, dan geranyl acetate, yang telah terbukti memiliki efek positif pada sindrom iritasi usus dan gangguan pencernaan lainnya.

Dalam sebuah penelitian di Journal of Agricultural and Food Chemistry, para peneliti memberi makan dua puluh dua buah berbeda kepada sekelompok tikus yang telah menderita kerusakan hati. Hasilnya, alpukat dinilai bermanfaat dalam memulihkan fungsi hati. Inilah mengapa Alpukat adalah makanan yang bisa membuat orang merasa kenyang.

3. Pisang

Makanan ketiga untuk mempercepat menurunkan berat badan adalah buah pisang. Berkat dosis potasiumnya yang kuat, pisang dapat membantu mengimbangi efek natrium dan mengurangi retensi air. Pisang juga dikemas dengan pati resisten, yang membantu memberi makan bakteri sehat di usus.

4. Buah bit

Makanan keempat untuk mempercepat menurunkan berat badan adalah buah bit. Akar Merah Delima ini mengandung sejenis antioksidan yang disebut betalains yang membantu memperbaiki dan meregenerasi sel-sel di hati, organ detoks utama tubuh Anda.

5. Kulit jeruk

Makanan kelima untuk mempercepat menurunkan berat badan adalah kulit jeruk. Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), kulit lemon, limau, dan buah jeruk lainnya mengandung antioksidan d-limonene, yang telah terbukti membantu merangsang enzim hati.

6. Collard greens

Makanan keenam untuk mempercepat menurunkan berat badan adalah collard greens. Menurut sebuah studi di Nutrition Research, nutrisi dalam sayuran hijau mengikat asam empedu dalam tubuh dan membantu memblokir penumpukan kolesterol dalam aliran darah.

7. Jeruk bali

Makanan ketujuh untuk mempercepat menurunkan berat badan adalah jeruk bali. Dalam sebuah penelitian di Jepang, peneliti menemukan bahwa Jeruk Bali dapat meningkatkan aksi pembakaran kalori sel lemak coklat, meningkatkan pemecahan lemak sekaligus mengurangi nafsu makan.

Studi kedua dalam jurnal Metabolism menemukan bahwa makan setengah Jeruk Bali sehari dapat mengecilkan perut hingga satu inci hanya dalam enam minggu.

8. Kiwi

Makanan kedelapan untuk mempercepat menurunkan berat badan adalah buah kiwi. Kiwi adalah salah satu dari sedikit makanan yang menggabungkan serat dan asam lemak omega-3. Kiwi akan membantu meningkatkan sistem pencernaan Anda sekaligus mengurangi peradangan dan meningkatkan kesehatan jantung.

9. Ikan sarden

Makanan kesembilan untuk mempercepat menurunkan berat badan adalah ikan sarden. Sebuah studi di International Journal of Cardiology menemukan bahwa perokok yang mengonsumsi hanya 2 gram omega-3 sehari (setara dengan yang akan Anda dapatkan dalam porsi 4 ons sarden) menunjukkan peningkatan yang nyata dalam elastisitas otot-otot arteri mereka.

10. Kunyit

Makanan ke-10 untuk mempercepat menurunkan berat badan adalah kunyit. Menurut sebuah penelitian di jurnal Gut, senyawa kurkumin, yang ditemukan dalam kunyit rempah India berwarna oranye terang, telah terbukti mengurangi penyumbatan saluran empedu dan jaringan parut di hati dengan mengganggu reaksi kimia yang terlibat dalam proses peradangan.

Itulah daftar makanan untuk mempercepat menurunkan berat badan. Jangan lupa untuk rajin olahraga agar efektif menurunkan berat badan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "10 Makanan Terbaik yang Dapat Mempercepat Menurunkan Berat Badan",


Penulis : Nur Fitriatus Shalihah
Editor : Rizal Setyo Nugroho

Editor: Adi Wikanto

Adblock test (Why?)


Makanan yang harus dikonsumsi untuk mempercepat menurunkan berat badan - Kontan
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pelesiran ke Hokkaido, Jangan Lupa Cicipi Lima Makanan Populer Ini - BeritaSatu.com

[unable to retrieve full-text content] Pelesiran ke Hokkaido, Jangan Lupa Cicipi Lima Makanan Populer Ini    BeritaSatu.com Pelesiran ke H...