Rechercher dans ce blog

Rabu, 24 November 2021

7 Makanan Sehat Ini Bisa Berdampak Buruk pada Kesehatan Jika Salah Konsumsi - Detikcom

Jakarta -

Banyak makanan sehat yang mengandung banyak nutrisi. Namun perlu diperhatikan bagaimana cara mengonsumsinya, karena kalau salah justru akan membuat tubuh sakit.

Beberapa makanan dianggap sebagai makanan sehat karena kandungan gizinya yang tinggi. Namun sebenarnya tidak semua makanan sehat bisa dikonsumsi secara asal. Ada makanan sehat yang justru bisa menjadi racun ketika dikonsumsi dengan
benar.

Sebut saja misalnya madu, pemanis alami ini mengandung banyak nutrisi yang bisa menjaga kesehatan tubuh dan meningkatkan stamina. Namun jika madu dikonsumsi dalam keadaan mentah maka berpotensi menyebabkan keracunan. Hal ini bisa terjadi pada madu yang diproduksi oleh lebah liar.

Selain madu, ada berbagai bahan makanan sehat lainnya yang juga tak bisa asal konsumsi. Bahkan beberapa bahan makanan ini sangat lazim dijumpai sebagai makanan sehari-hari seperti kentang, daging sapi bahkan kacang-kacangan.

Dilansir dari Bright Side (21/11) berikut beberapa makanan sehat yang bisa berdampak buruk ketika dikonsumsi dengan tidak tepat:


1. Daging, ayam dan seafood

Daging sapi, daging ayam dan seafood mengandung protein yang cukup tinggi. Protein hewani ini bermanfaat bagi kesehatan tubuh, asalkan diproses dengan benar.

Kandungan protein pada daging sapi, ayam dan seafood akan rusak ketika dimasak dengan suhu yang sangat tinggi. Ketika protein hewani terkena panas tinggi maka nutrisi ini akan berubah menjadi bersifat racun dan membahayakan bagi tubuh.

Jadi masak daging, ayam dan seafood dengan suhu yang lebih rendah. Pastikan juga memasak ayam dan seafood hingga benar-benar matang namun pastikan jangan sampai gosong karena daging yang gosong bersifat karsinogenik dan memicu kanker.

7 Makanan Sehat Ini Bisa Berdampak Buruk pada Kesehatan Jika Salah Konsumsi7 Makanan Sehat Ini Bisa Berdampak Buruk pada Kesehatan Jika Salah Konsumsi Foto: Getty Images/StefaNikolic

2. Madu

Tidak banyak yang tahu kalau madu memiliki sifat racun jika dikonsumsi secara tidak tepat. Madu yang baru dipanen, biasanya akan melewati proses pasteurisasi sebelum dikemas dan dipasarkan. Terutama untuk jenis madu dari lebah liar.

Proses pasteurisasi pada madu ini berfungsi untuk menghilangkan racun dalam madu. Jika seseorang mengonsumsi madu langsung tanpa pasteurisasi maka efek keracunannya antara lain sakit kepala, pusing dan muntah.

Adblock test (Why?)


7 Makanan Sehat Ini Bisa Berdampak Buruk pada Kesehatan Jika Salah Konsumsi - Detikcom
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pelesiran ke Hokkaido, Jangan Lupa Cicipi Lima Makanan Populer Ini - BeritaSatu.com

[unable to retrieve full-text content] Pelesiran ke Hokkaido, Jangan Lupa Cicipi Lima Makanan Populer Ini    BeritaSatu.com Pelesiran ke H...