Rechercher dans ce blog

Jumat, 24 Desember 2021

Resep Makanan Vegetarian Praktis, Enak dan Sehat - Merdeka.com

Merdeka.com - Beberapa tahun belakangan ini vegetarian menjadi salah satu gaya hidup yang mulai ramai di tengah masyarakat. Vegetarian memiliki pengertian orang yang pantang makan daging, tetapi hanya mengonsumsi sayur-sayuran dan bahan pangan nabati lainnya.

Jika kamu termasuk orang yang penasaran ingin mencoba gaya hidup vegetarian, tak perlu terlalu terburu-buru mengubah semuanya. Kamu bisa memulainya dari mencoba mengonsumsi makanan yang terbuat dari sayur-sayuran.

Kamu juga bisa membuat sendiri makanan vegetarian di rumah dengan bahan-bahan yang mudah dicari. Selain itu, langkah-langkahnya pun sangat mudah untuk diikuti. Jadi kamu tak perlu khawatir akan kesulitan.

Berikut resep makanan vegetarian praktis yang telah dirangkum merdeka.com melalui cookpad.com pada Jumat, (24/12/2021).

2 dari 3 halaman

Vegan Pasta

9 resep pasta pedas berbagai bahan sajian lezat menggugah selera

©2021 Merdeka.com

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

200 gr pasta spaghetti, 

1/4 buah bawang bombai 

2 siung bawang putih 

5 kuntum brokoli, rebus dan potong sesuai selera

1/4 buah paprika merah, potong dadu

1/4 buah paprika hijau, potong dadu

1 buah tomat merah, potong dadu

2 buah cabai merah, iris miring

1/2 sdt garam

1 sdm kecap asin

1/2 sdt lada hitam bubuk kasar

1 sdt cuka apel

Kaldu jamur dan minyak wijen secukupnya

1 sdm minyak zaitun

Basil flakes untuk taburan

Cara memasak:

  1. Rebus pasta spaghetti  sampai lunak, teteskan sedikit minyak zaitun, sisihkan
  2. Tumis bawang dengan minyak zaitun hingga wangi, masukkan paprika, cabai dan tomat, masak hingga agak layu.
  3. Masukkan pasta, garam, kecap, cuka, lada, kaldu, aduk-aduk.
  4. Terakhir masukkan minyak wijen dan basil. Angkat dan sajikan selagi hangat.

Salad Sayur 

ilustrasi caesar salad

©Shutterstock

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

daun selada
6-8 buah tomat kecil
buah ciplukan secukupnya
2 butir telur omega, rebus lalu belah dua
minyak zaitun secukupnya
buah lemon segar, parut kulitnya, belah jadi dua (peras ambil airnya)
dressing salad kwepie campur dengan perasan lemon
buah blueberry

Cara membuat:

  1. Cuci bersih semua bahan makanan, potong sesuai selera 
  2. Masukkan daun selada, telur rebus ke wadah.
  3. Tambahkan minyak zaitun dan perasan air lemon.
  4. Guyur dengan dressing salad, aduk semua bahan.

3 dari 3 halaman

Sayu Bobor Bayam

sayur bobor

cookpad.com

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

1 ikat bayam

1 liter air

Daun salam

Lengkuas, geprek

Garam, gula, kaldu jamur

Minyak sayur

65 ml santan

Bumbu halus:

5 butir bawang merah

3 siung bawang putih

2 cm kencur

1 sdt ketumbar

Cara memasak:

  1. Haluskan bumbu, lalu tumis tanpa minyak dulu sampai asat dan bau langu hilang.
  2. Setelah itu baru tambahkan minyak, daun salam dan lengkuas, tumis hingga wangi.
  3. Masukkan air, santan dan bayam. Masak hingga mendidih.
  4. Tambahkan gula, garam, kaldu jamur, koreksi rasa dan siap disajikan.

Sate Jamur Bumbu Kacang 

ilustrasi sate jamur

©SajianSedap/Dina

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

1 bungkus saus tiram

200 gram jamur tiram, cuci bersih

Air secukupnya

2 sdm kecap manis

Bumbu kacang siap saji

Minyak secukupnya

Tusuk sate secukupnya

Cara Membuat:

  1. Tuang air ke dalam panci, lalu masak hingga mendidih. Rebus jamur tiram dalam air mendidih sekitar 3 menit.
  2. Tiriskan jamur, dan suwir-suwir dengan ukuran sedikit besar.
  3. Susun jamur dengan menusukkan jamur pada tusuk sate. Sisihkan.
  4. Rendam jamur dalam bumbu yang dibuat dari saus tiram dan kecap manis. Diamkan sejenak
  5. Siapkan teflon dan oleskan minyak, bakar jamur sampai matang.
  6. Angkat sate, dan disajikan dengan bumbu kacang yang sudah dilelehkan sebelumnya.
  7. Sate jamur siap disantap sebagai camilan atau dimakan bersama nasi hangat.
[nof]

Adblock test (Why?)


Resep Makanan Vegetarian Praktis, Enak dan Sehat - Merdeka.com
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pelesiran ke Hokkaido, Jangan Lupa Cicipi Lima Makanan Populer Ini - BeritaSatu.com

[unable to retrieve full-text content] Pelesiran ke Hokkaido, Jangan Lupa Cicipi Lima Makanan Populer Ini    BeritaSatu.com Pelesiran ke H...