Rechercher dans ce blog

Rabu, 23 Februari 2022

5 Makanan Yang Bisa Jadi Alternatif Penghilang Lelah Selain Kopi - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Anda mungkin pernah merasa benar-benar mengantuk dan lelah sepanjang hari padahal ada setumpuk pekerjaan yang harus diselesaikan.

Kopi kadang jadi pilihan, tapi tidak semua orang bisa minum secangkir kopi lantaran tidak suka atau karena alasan kesehatan tertentu.

Bagi Anda yang tidak bersahabat dengan kopi, tak perlu khawatir karena ada berbagai makanan dan minuman yang bisa dikonsumsi serta memiliki kemampuan membuat rasa lelah dan mengantuk hilang seketika.

Berikut beberapa makanan dan minuman yang bisa dikonsumsi sebagai pengganti kopi.

1. Apel

Apel memiliki banyak manfaat untuk tubuh. Dilansir dari Oddee, Apel mengandung fruktosa yang merupakan gula alami dan dapat membuat Anda tetap terjaga. Selain itu, apel juga membantu Anda tetap bersemangat.

2. Coklat

Sebatang coklat bisa menggantikan posisi kopi untuk membuat Anda tetap terjaga.

3. Matcha

Dilansir dari Bustle, matcha bisa menjadi alternatif kopi. Matcha mengandung kafein, L-theanine, asam amino yang menenangkan pikiran tanpa rasa kantuk.

4. Smoothies

Berbagai bahan alami pengganti kopi bisa Anda gabungkan menjadi secangkir smoothies untuk mengawali hari. Smoothies adalah awal yang baik untuk memulai hari dengan karbohidrat, serat, antioksidan, dan protein.

5. Peppermint

Para peneliti menemukan bahwa aroma peppermint meningkatkan kewaspadaan dan mengurangi rasa lelah. Dilansir dari Women's Health Anda bisa mencobanya dalam secangkir teh peppermint di pagi hari atau mengunyah permen karet beraroma peppermint di sore hari saat mulai merasa lelah dan mengantuk.


(tst/chs)

[Gambas:Video CNN]

Adblock test (Why?)


5 Makanan Yang Bisa Jadi Alternatif Penghilang Lelah Selain Kopi - CNN Indonesia
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pelesiran ke Hokkaido, Jangan Lupa Cicipi Lima Makanan Populer Ini - BeritaSatu.com

[unable to retrieve full-text content] Pelesiran ke Hokkaido, Jangan Lupa Cicipi Lima Makanan Populer Ini    BeritaSatu.com Pelesiran ke H...