Rechercher dans ce blog

Jumat, 07 Oktober 2022

5 Makanan Pembersih Darah Kotor, Bantu Buang Racun di Tubuh - detikHealth

Jakarta -

Darah memiliki peran penting pada tubuh manusia mulai dari mengangkut oksigen, hormon, gula, lemak, sel ke sistem kekebalan tubuh. Namun, di dalam tubuh manusia ada racun yang berasal dari jenis makanan tertentu, polusi, dan faktor lainnya.

Hati dan ginjal dalam tubuh manusia membantu darah untuk membuang makanan dan racun dalam tubuh. Oleh karena itu, untuk memaksimalkannya diperlukan proses detoksifikasi guna meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan memperbaikinya agar kembali sehat. Berikut makanan pembersih darah kotor yang membersihkan dan menyaring racun, dikutip dari beberapa sumber.

1. Brokoli

Jenis sayuran ini bisa membersihkan darah secara alami dan membantu mengeluarkan racun dari tubuh. Konsumsi brokoli secara teratur membantu detoksifikasi darah dan meningkatkan sistem kekebalan karena adanya kandungan antioksidan. Selain itu, sayuran ini kaya akan vitamin C, kalsium, asam lemak omega 3 hingga glukosinolat.

2. Buah-buahan Segar

Berbagai jenis buah segar seperti apel, pir, jambu biji dan plum memiliki serat pektin yang berguna dalam pembersihan darah. Buah-buah ini tidak hanya menghancurkan lemak berlebih dalam darah tetapi juga membuang bahan kimia berbahaya atau racun dalam tubuh.

3. Sayuran Hijau

Sayuran seperti kangkung, selada, bayam, dan sawi bisa membantu aliran darah dalam tubuh berjalan dengan lancar. Sayuran hijau ini bertanggung jawab untuk meningkatkan enzim di hati yang membantu meningkatkan proses detoksifikasi darah.

Simak Video "WHO Bicara soal Potensi Penularan Cacar Monyet Lewat Transfusi Darah"
[Gambas:Video 20detik]

Adblock test (Why?)


5 Makanan Pembersih Darah Kotor, Bantu Buang Racun di Tubuh - detikHealth
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pelesiran ke Hokkaido, Jangan Lupa Cicipi Lima Makanan Populer Ini - BeritaSatu.com

[unable to retrieve full-text content] Pelesiran ke Hokkaido, Jangan Lupa Cicipi Lima Makanan Populer Ini    BeritaSatu.com Pelesiran ke H...