Bola.com, Jakarta - Bronkitis adalah penyakit peradangan pada lapisan saluran bronkus atau saluran yang berfungsi untuk membawa udara dari dan ke paru-paru.
Pengidap penyakit bronkitis biasanya akan sering mengalami gejala batuk disertai lendir yang kental berwarna hijau kekuningan.
Selain batuk, gejala bronkitis lainnya yang bisa dialami pengidap, seperti sesak napas, demam, sakit tenggorokan, sakit kepala, hingga kelelahan.
Gejala bronkitis dapat berlangsung lebih lama bahkan hingga berbulan-bulan.
Satu di antara penyebab bronkitis adalah kebiasaan pola makan yang tidak sehat. Sebaiknya, pengidap bronkitis harus menerapkan pola makan sehat termasuk menghindari makanan yang dapat memperburuk kondisi kesehatan.
Lalu, apa saja makanan pantangan yang perlu dihindari dikonsumsi bagi pengidap bronkitis?
Berikut ini daftar makanan pantangan bagi pengidap bronkitis yang penting untuk diketahui, dikutip dari laman Mayoclinic dan Medicalnewstoday, Jumat (28/10/2022).
Daftar Makanan Pantangan bagi Pengidap Bronkitis
1. Gorengan
Gorengan dan makanan lain yang diproses dengan cara digoreng merupakan makanan yang dilarang untuk pengidap bronkitis.
Makanan yang digoreng biasanya mengandung minyak yang bisa memicu gejala, seperti batuk dan tenggorokan yang tidak nyaman. Ini adalah kedua gejala yang kerap dialami orang bronkitis.
Itu sebabnya, kamu sebaiknya tidak makan gorengan supaya gejala yang sudah ada tidak memburuk.
2. Soda
Soda termasuk minuman berkarbonasi, yang mengandung gas karbon dioksida, sehingga dapat meningkatkan peradangan pada paru-paru. Selain kandungan gasnya, soda juga mengandung gula tinggi.
Kandungan gula berlebih ini dapat menimbulkan gejala batuk, peradangan, dan iritasi paru-paru. Sebagai alternatif, kamu dapat memilih jus buah sehat agar dapat menikmati minuman manis, tetapi tidak berbahaya bagi tubuh.
Daftar Makanan Pantangan bagi Pengidap Bronkitis
3. Garam
Membatasi garam dalam makanan berarti mencegah asupan natrium berlebih. Terlalu banyak natrium dalam tubuh mengakibatkan penumpukan cairan atau retensi air.
Selain berdampak pada peningkatan tekanan darah, natrium yang tinggi bisa memengaruhi kemampuan bernapas. Bagi pengidap bronkitis kronis, ini bisa memperburuk kondisinya (eksaserbasi).
Tidak hanya garam, natrium juga berasal dari makanan olahan dan camilan. Bahkan, makanan yang tidak terasa asin.
4. Kopi
Kopi masuk jajaran makanan yang dilarang untuk pengidap bronkitis. Minuman ini mengandung kandungan kafein yang tinggi. Kafein dapat memperparah gejala bronkitis pada pengidapnya.
Selain itu, kandungan kafein yang tinggi pada kopi dapat mengganggu fungsi kerja obat yang diberikan oleh dokter dalam mengatasi bronkitis. Bahkan, dapat menimbulkan efek samping yang berbahaya.
Untuk kamu yang mencari pengganti kopi, ada beberapa pilihan minuman lain, seperti teh herbal atau kopi nonkafein.
Daftar Makanan Pantangan bagi Pengidap Bronkitis
5. Produk Susu
Umumnya, produk susu bagus untuk kesehatan. Namun, beberapa produk susu, seperti susu dan keju, justru bisa membuat dahak lebih kental. Itu sebabnya, bagi pengidap bronkitis perlu membatasi diri mengonsumsi produk susu.
Untuk mengetahui jenis produk susu yang aman untuk orang bronkitis, konsultasikan dengan dokter. Jika produk susu yang kamu konsumsi tidak memperburuk dahak atau kondisi, berarti produk tersebut aman untuk dikonsumsi.
6. Buah-buahan Mengandung Gas
Ada jenis buah-buahan yang masuk kategori makanan yang dilarang untuk pengidap bronkitis, yaitu buah yang mengandung gas. Buah dengan kandungan gas dapat menyebabkan kembung dan penumpukan gas di sistem pencernaan terutama lambung.
Hal ini, dapat mengakibatkan paru-paru mengalami tekanan sehingga pengidap bronkitis mengalami kesulitan bernapas. Jenis buah-buahan yang mengandung gas antara lain apel, pir, aprikot, dan persik.
Daftar Makanan Pantangan bagi Pengidap Bronkitis
7. Sayur-sayuran Mengandung Gas
Selain buah, ada jenis sayur yang menjadi bagian dari makanan yang dilarang untuk pengidap bronkitis, yaitu sayur-sayuran yang mengandung gas.
Sama seperti buah, sayuran dengan kandungan gas dapat memicu gejala pencernaan seperti kembung. Gejala ini dapat menimbulkan rasa sesak napas akibat tekanan ke organ paru-paru, terutama untuk pengidap bronkitis yang sedang mengalami peradangan.
Beberapa sayur-sayuran yang sebaiknya dihindari seperti kol, kubis, jagung, dan brokoli.
8. Daging Olahan
Daging olahan, yakni daging yang melalui pemrosesan dan pengawetan, merupakan makanan yang dilarang untuk pengidap bronkitis.
European Respiratory Journal menunjukkan bahwa daging olahan bisa menyebabkan peradangan dan stres pada paru. Ini dapat memperburuk fungsi paru-paru orang-orang dengan bronkitis.
Belum lagi, daging olahan juga bisa mengandung garam yang tinggi. Jadi, sebaiknya kamu menghindari makanan dan daging olahan.
Sumber: Mayoclinic, Medicalnewstoday
Dapatkan artikel daftar dari berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.
Daftar Makanan Pantangan bagi Pengidap Bronkitis yang Penting Diketahui - Bola.com
Read More
Tidak ada komentar:
Posting Komentar