Rechercher dans ce blog

Senin, 26 Desember 2022

5 Rekomendasi Kuliner Pangandaran untuk Disantap Bareng Keluarga - Detikcom

Pangandaran -

Pangandaran menjadi salah satu tempat wisata populer di Jawa Barat. Daerah ini terkenal dengan pantai-pantainya yang indah, air laut yang jernih, dan keindahan alam yang luar biasa.

Jika Anda sedang berkunjung ke Pangandaran, kawasan ini memiliki berbagai macam kuliner yang terkenal, terutama makanan-makanan yang menggunakan bahan dasar seafood (laut). Namun ada beberapa makanan lain yang bisa dicoba. Berikut rekomendasi kuliner di Pangandaran selain olahan seafood.

5 Rekomendasi Kuliner di Pangandaran

1. Asin Jambal Roti

Ikan asin jambal roti.Ikan asin jambal roti. Foto: Aldi Nur Fadillah/detikJabar

Ikan asin memang populer hampir di semua daerah yang memiliki kawasan laut. Jambal roti sangat berbeda dibandingkan ikan asin jenis lain. Asin jambal roti terbilang lebih gurih dan teksturnya seperti roti empuk. Ada banyak cara menyajikan ikan asin jambal roti tergantung selera masing-masing


Untuk mendapatkan olahan asin jambal roti, wisatawan bisa meminta kepada pengelola rumah makan karena asin jambal roti beredar di banyak wilayah pantai Pangandaran.

Namun jika Anda ingin membawanya ke rumah, wisatawan bisa pergi ke pantai timur ataupun pusat belanja oleh-oleh di pantai barat. Harganya sangat terjangkau sekitar Rp 50 ribu hingga Rp 130 ribu.

2. Sate Galunggung

Sate Galunggung Pangandaran, kuliner legendaris sejak 1976.Sate Galunggung Pangandaran, kuliner legendaris sejak 1976. Foto: Aldi Nur Fadillah

Sate Galunggung merupakan makanan khas legendaris di Pangandaran. Ada beberapa menu seperti sate ayam, sapi, dan kambing. Sate Galunggung berlokasi di Jalan Kidang Pananjung, Pangandaran depan kantor Telkom Pangandaran.

Sementara untuk satu porsi sate di tempat ini berkisar antara Rp 26 ribu hingga Rp 38 ribu. Sate Galunggung buka pukul 10.00-22.00 WIB.

3. Soto Ayam Jarkomi

Soto Ayam Jarkomi, Kuliner Legendaris di PangandaranSoto Ayam Jarkomi, Kuliner Legendaris di Pangandaran Foto: Faizal Amiruddin

Kuliner khas Pangandaran yang melegenda lainnya yakni soto ayam Jarkomi. Berbeda dengan soto lainnya, kuah soto ayam Jarkomi lebih gurih karena ditambah bumbu kuning yang melimpah. Selain itu soto ayam Jarkomi menggunakan daging ayam betina.

Soto Ayam Jarkomi berlokasi di Pasar Pananjung, Taman Pesona Pangandaran, atau berada di samping kantor Bappeda Pangandaran. Buka setiap hari mulai pukul 05.30-21.00 WIB. Untuk harga semangkuk Soto Ayam Jarkomi dibanderol Rp 17 ribu.

4. Pindang Gunung

Pindang Gunung, kuliner khas pangandaranPindang Gunung, kuliner khas pangandaran Foto: Faizal Amiruddin

Pindang adalah makanan khas Pangandaran yang paling terkenal di wilayah Jawa Barat. Pindang merupakan sup ikan. Namun ciri khasnya terdapat bumbu rempah yang melimpah. Olahan pindang gunung merupakan resep masakan para nelayan karena cara pembuatannya sangat sederhana.

Pindang gunung diolah dengan kuah kuning ditambah dengan kecombrang atau honje. Secara rasa pindang gunung lebih terasa gurih dan sedikit pedas. Ikan yang digunakan untuk membuat pindang gunung sangat beragam.

Untuk menikmati olahan ikan pindang gunung, wisatawan bisa menikmatinya diseluruh tempat rumah makan yang ada di Pangandaran. Menu ikan pindang gunung hampir tidak absen di berbagai restoran olahan seafood. Harga di setiap restoran sangat bervariatif, mulai Rp 20 ribu hingga Rp 45 ribu per porsi.

5. Nasi Liwet Jolem

Nasi liwet jolem khas pangandaranNasi liwet jolem khas pangandaran Foto: Aldi Nur Fadilah

Nasi Liwet Jolem khas Pangandaran merupakan masakan sederhana yaitu nasi campur jantung pisang. Resep leluhur orang tua di Pangandaran ini sampai saat ini masih eksis di rumah makan Sunda dan Seafood.

Nasi liwet Jolem memang berbeda dengan bumbu nasi liwet biasa. Nasi liwet seperti biasa hanya pakai salam, sereh, dan bawang merah serta bawang putih. Sedangkan nasi liwet jolem biasanya menggunakan jantung pisang. Namun untuk menambah citra rasa, saat ini nasi Jolem populer ditambah ikan mujair. Nasi Jolem yang paling khas terdapat di rumah makan Sunda dan Seafood di daerah Cijulang, tepatnya pantai Batukaras.

(iqk/iqk)

Adblock test (Why?)


5 Rekomendasi Kuliner Pangandaran untuk Disantap Bareng Keluarga - Detikcom
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pelesiran ke Hokkaido, Jangan Lupa Cicipi Lima Makanan Populer Ini - BeritaSatu.com

[unable to retrieve full-text content] Pelesiran ke Hokkaido, Jangan Lupa Cicipi Lima Makanan Populer Ini    BeritaSatu.com Pelesiran ke H...