Rechercher dans ce blog

Senin, 07 Juni 2021

7 Herbal dan Makanan yang Bekerja Mirip Viagra - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Pada kaum pria, persoalan ereksi bisa merusak suasana di ranjang. Disfungsi ereksi atau impotensi menghantui pria usia di atas 40 tahun. Penyebabnya bisa beragam mulai dari sirkulasi darah yang buruk, diet tanpa gizi seimbang, juga stres.

Viagra selama ini dianggap sebagai penolong ampuh untuk mengatasi masalah susah ereksi. Namun Anda tentu tidak ingin terus bergantung pada pil berwarna biru ini. Ada sederet tumbuhan herbal juga makanan yang diyakini mampu memberikan dampak seperti viagra.

Meski demikian, konsumsi herbal dan makanan berikut tetap harus diimbangi hidup sehat dan konsultasi dengan dokter jika masalah ereksi terus mengganggu keharmonisan.


Berikut tujuh herbal dan makanan yang bekerja mirip viagra.

1. Ginseng merah

Ginseng, khususnya ginseng merah, bisa membantu menaikkan libido dan meningkatkan fungsi seksual. Sebagaimana dilansir Healthline, ginseng merah dapat meningkatkan produksi oksida nitrat atau senyawa yang membantu sirkulasi darah dan membantu otot-otot di penis lebih rileks.

Penelitian membuktikan ginseng merah dua kali lebih efektif dalam meningkatkan fungsi ereksi daripada plasebo. Namun konsumsi ginseng merah harus hati-hati sebab bisa menimbulkan efek samping seperti sakit kepala dan sakit perut.

Anda perlu konsultasi dengan dokter jika konsumsi ginseng merah bersamaan dengan obat-obatan lain.

2. Saffron

saffronSaffron. (iStockphoto/Petar Bonev)

Berasal dari bunga Crocus sativus, saffron memiliki harga sangat tinggi. Kegunaannya pun beragam termasuk menurunkan stres, sebagai afrodisiak juga sebagai antidepresan.

Riset 4 minggu pada 36 pria yang bermasalah dengan gairah terkait penggunaan obat antidepresan menemukan 30 miligram saffron secara signifikan meningkatkan fungsi ereksi.

Selain itu, ulasan terhadap 5 penelitian terhadap 173 orang menemukan saffron mampu meningkatkan berbagai aspek kenikmatan seksual juga gairah baik pada pria maupun wanita.

3. Ginkgo biloba

Suplemen ginkgo biloba berasal dari daun tumbuhan ginkgo. Menurut Alodokter, ginkgo biloba memiliki sifat antioksidan kuat dan terpenoid yang mampu meningkatkan sirkulasi darah dengan melebarkan pembuluh darah.

Berkat kandungan antioksidannya, ginkgo biloba diyakini mampu mengatasi berbagai masalah seksual seperti disfungsi ereksi dan libido rendah. Ginkgo biloba akan meningkatkan kadar oksidan nitrat dalam darah sehingga membantu meningkatkan aliran darah.

7 Herbal dan Makanan yang Bekerja Mirip Viagra

BACA HALAMAN BERIKUTNYA

Adblock test (Why?)


7 Herbal dan Makanan yang Bekerja Mirip Viagra - CNN Indonesia
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pelesiran ke Hokkaido, Jangan Lupa Cicipi Lima Makanan Populer Ini - BeritaSatu.com

[unable to retrieve full-text content] Pelesiran ke Hokkaido, Jangan Lupa Cicipi Lima Makanan Populer Ini    BeritaSatu.com Pelesiran ke H...