Rechercher dans ce blog

Selasa, 31 Agustus 2021

Makanan Mentah yang Baik dan Lezat untuk Dikonsumsi - Gaya Tempo.co

TEMPO.CO, Jakarta - Ada berbagai macam olahan makanan yang dapat ditemui di berbagai daerah. Namun, bagaimana dengan makanan yang tidak diolah atau makanan mentah? Beberapa orang mengonsumsi makanan mentah untuk kebutuhan diet. Mereka percaya makanan mentah dapat meningkatkan kesehatan dan menurunkan risiko penyakit.

ADVERTISEMENT

2. Tomat

Tomat kaya akan vitamin C yang berguna mengobati dan mencegah anemia. Tomat juga mengandung betaa karoten dan vitamin E yang membantu menjaga nutrisi kulit dan rambut. Meski sering dijadikan campuran sup, capcai, atau masakan lain, tomat umum untuk dikonsumsi seadanya atau dibuat jus.

3. Paprika merah

Paprika biasanya disajikan dengan cara dipanggang, digoreng, atau dibakar sebagai makanan pendamping atau warna dalam makanan. Namun, sayur ini mengandung vitamin C yang lebih baik jika dikonsumsi secara mentah.

4. Jamur

Jamur adalah bahan makanan yang cocok disajikan dengan berbagai cara. Namun, kandungan potassium yang ada di dalamnya akan lebih terjaga jika dikonsumsi secara mentah. "Jamur membantu membangun massa otot tubuh Anda," tulis tim Pemerintah Kota Medan, dikutip Tempo dari laman Pemkot Medan, Rabu, 3 Juni 2015.

5. Makanan yang difermentasi

Fermentasi adalah proses yang melibatkan mikroba seperti ragi dan bakteri untuk mengawetkan makanan. Contoh makanan mentah yang difermentasi adalah kimchi dan fermentasi sayuran lain. Makanan yang difermentasi berguna dalam menjaga kesehatan usus.

Pada umumnya, makanan yang dapat dimakan secara mentah mencakup sayur dan buah-buahan, kacang-kacangan, dan produk susu. Kacang-kacangan dapat direndam terlebih dahulu sebelum dikonsumsi dan sisanya dapat dijus atau dikeringkan.

Manfaat dari mengonsumsi makanan mentah antara lain memiliki nutrisi yang tinggi, dapat mendukung pengurangan berat badan, mempertahankan enzim dalam makanan, dan memperlancar pencernaan.

Centers for Disease Control and Prevention (CDC) selalu merekomendasikan untuk mencuci makanan sebelum dimakan. Hal ini dilakukan agar tidak ada bakteri yang dapat membuat Anda keracunan makanan mentah.

DINA OKTAFERIA

Baca juga: Alasan Makanan Berikut Sebaiknya Disantap Mentah


Lihat Juga


Adblock test (Why?)


Makanan Mentah yang Baik dan Lezat untuk Dikonsumsi - Gaya Tempo.co
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pelesiran ke Hokkaido, Jangan Lupa Cicipi Lima Makanan Populer Ini - BeritaSatu.com

[unable to retrieve full-text content] Pelesiran ke Hokkaido, Jangan Lupa Cicipi Lima Makanan Populer Ini    BeritaSatu.com Pelesiran ke H...