Rechercher dans ce blog

Minggu, 21 November 2021

5 Makanan untuk Meningkatkan Mood Menurut Sains - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com – Saat merasa sedih, makanan bisa menjadi solusi untuk meningkatkan semangat dan memperbaiki suasana hati.

Namun, memilih makanan yang dapat meningkatkan mood juga harus berhati-hati. Pasalnya, makanan manis dan berkalori tinggi justru memberikan efek negatif bagi kesehatan.

Beberapa makanan telah terbukti mampu meningkatkan kesehatan otak secara keseluruhan dan mengatasi gangguan mood.

Dilansir dari Healthline, berikut adalah 5 makanan untuk meningkatkan mood menurut sains:

1. Ikan berlemak

Ikan berlemak seperti salmon dan tuna kaya akan dua jenis omega-3, yakni DHA dan EPA yang terkait dengan tingkat depresi yang lebih rendah.

Baca juga: Makanan Penambah Darah yang Efektif

Sebuah tinjauan uji klinis menunjukkan, dalam beberapa penelitian, mengonsumsi omega-3 dalam bentuk minyak ikan dapat menurunkan tingkat depresi.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Meski belum ada dosis standar, sebagian besar ahli sepakat bahwa kebanyakan orang dewasa harus mengonsumsi 250-500 mg kombinasi DHA dan EPA setiap hari.

2. Cokelat hitam

Cokelat mengandung gula yang dapat meningkatkan suasana hati. Selain itu, ia juga dapat melepaskan serangkaian senyawa yang membuat orang yang mengonsumsinya merasa lebih baik, seperti kafein, theobromine, dan N-acylethanolamine.

Namun, beberapa ahli memperdebatkan apakah cokelat mengandung senyawa ini dalam jumlah cukup untuk memicu respons psikologis.

Terlepas dari itu, cokelat hitam yang kaya akan flavonoid terbukti dapat meningkatkan aliran darah ke otak dan meningkatkan kesehatan otak.

Baca juga: Makanan yang Dihinggapi Lalat Tak Boleh Dimakan? Ini Penjelasan Sains

3. Makanan fermentasi

Makanan yang difermentasi, seperti kimchi, yogurt, kefir, dan kombucha, diyakini dapat meningkatkan kesehatan dan suasana hati.

Selama proses ini, probiotik diproduksi dan berguna untuk mendukung pertumbuhan bakteri sehat di usus serta meningkatkan kadar serotonin.

Serotonin adalah neutransmitter yang memengaruhi banyak aspek perilaku manusia, seperti suasana hati, respons, nafsu makan, stres, dan dorongan seksual.

4. Pisang

Pisang adalah buah yang kaya akan vitamin B6, yang dapat membantu mensintesis neurotransmitter yang membuat seseorang merasa lebih baik.

Selain itu, pisang juga mengandung serat yang memungkinkan kadar gula darah lebih stabil dan suasana hati menjadi lebih baik.

Baca juga: Makanan yang Boleh dan Tidak Boleh Dikonsumsi Pasien Kemoterapi

5. Oat

Oat adalah gandum utuh yang dapat meningkatkan semangat sepanjang hari. Makanan ini adalah sumber serat yang sangat baik.

Dalam sebuah penelitian, orang yang mengonsumsi 1,5-6 gram serat saat sarapan melaporkan suasana hati dan tingkat energi yang lebih baik.

Kondisi ini dikaitkan dengan kadar gula yang lebih stabil sehingga lebih mampu mengendalikan mood.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


5 Makanan untuk Meningkatkan Mood Menurut Sains - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pelesiran ke Hokkaido, Jangan Lupa Cicipi Lima Makanan Populer Ini - BeritaSatu.com

[unable to retrieve full-text content] Pelesiran ke Hokkaido, Jangan Lupa Cicipi Lima Makanan Populer Ini    BeritaSatu.com Pelesiran ke H...